Setiap manusia pasti berkenalan dengan masalah, konflik dan situasi/kejadian yang tidak menyenangkan terkait dengan diri sendiri, orang lain maupun lingkungan sekitar. Hal ini merupakan hal yang wajar sebagai suatu tahapan dari pengalaman hidup dan perkembangan diri seseorang. Oleh karena itu, kita semua pasti mengalami atau memiliki saat-saat dimana diri kita merasa down (sedih, kecewa, tidak bersemangat, stres, depresi dll) ataupun malah sebaliknya merasa takut, cemas, terlalu bersemangat dll.
Banyak kejadian-kejadian dalam hidup ini yang dapat maupun tidak dapat dihindari yang membuat kita merasakan hal-hal seperti diatas.
Konseling merupakan salah satu cara yang tepat untuk membantu mengatasi berbagai permasalahan-permasalahan dalam hidup. Konseling membantu kita untuk mengidentifikasi masalah, mencari solusi atau alternatif yang tepat dan menyadarkan akan adanya potensi dari setiap manusia untuk dapat mengatasi berbagai permasalahannya sendiri.
# Menurunkan / menghilangkan stress
# Membuat diri kita merasa lebih baik, bahagia, tenang dan nyaman
# Lebih memahami diri sendiri dan orang lain
# Merasakan kepuasan dalam hidup
# Mendorong perkembangan personal
# Meningkatkan hubungan yang lebih efektif dengan orang lain
# Memaksimalkan fungsi diri dan kehidupan kita sehari-hari
# Mengangkat semangat diri
Disadari atau tidak pada dasarnya setiap manusia memiliki kekuatan dan banyak hal-hal positif dalam dirinya. Layanan Konseling menyadari bahwa setiap orang tidak terlepas dari masalah dan berharap dapat membantu kita semua untuk melewati permasalahannya dengan lebih baik dan positif sehingga dapat memberikan dampak yang lebih baik pula pada diri kita masing-masing.
webkonseling.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar